.
Dealer Resmi Isuzu

Friday, June 10, 2016

Jenis Pakaian Yang Nyaman Digunakan Saat Traveling

Jenis Pakaian Yang Nyaman Digunakan Saat Traveling
Jenis Pakaian Yang Nyaman Digunakan Saat Traveling
Ketika traveling kenyamanan adalah hal utama yang kita butuhkan, dan Pemilihan pakaian adalah salah satu faktor yang harus diperhatikan.
Ketika ber-traveling kita harus mempersiapkan barang apa saja yang harus dan tidak harus kita bawa.
Sebagian besar dari kita terkadang masih saja membawa barang-barang yang tidak perlu sehingga membuat diri kita repot sendiri.
Terlalu banyak barang yang kita bawa tentunya akan berpengaruh dalam kenyamanan kita ketika kita traveling.

Selain itu, pemilihan baju menjadi sangat penting karena baju juga dapat mempengaruhi kegiatan kita.
Untuk menghindari ketidaknyamanan seperti itu, berikut ada bebeapa kiat yang bisa kita lakukan untuk memilih pakaian ketika sedang traveling:

1. Bahan Pakaian
Ketika kita sedang traveling, pasti kita akan melakukan banyak kegiatan sepanjang hari. Belum lagi keadaan cuaca yang tidak menentu dapat membuat kita gerah atau kedinginan .
Menurut Muhammad Sadad, CEO & Founder Erigo Store menyarankan untuk memilih pakaian atau kaos yang berbahan dasar katun.
"Bahan katun terbuat dari bahan dengan campuran kapas, sehingga ketika menyentuh di tangan sangat lembut. Selain itu, katun juga dapat menyerap keringat, berbeda dengan bahan drill yang memiliki campuran bahan plastik sehingga tidak dapat menyerap keringat dan membuat kita gerah."
2. Sesuaikan pakaian dengan Tempat yang akan kita kunjungi
Tentunya ketika kita ber-traveling semua pakaian harus kita sesuaikan dengan tempat yang akan kita kunjungi. Sebagian kecil dari kita mungkin sering keliru dalam pemilihan jaket atau sweater ketika sedang berjalan-jalan.
Ketika kita berada di tempat yang sejuk kita perlu mempertimbangkan untuk lebih memilih pakaian knitwear.
Menurut Sadad, pakaian Knitwear tentunya sangat cocok dan dapat menghangatkan tubuh kita, kita juga dapat menambahkan beanie untuk melindungi kepala kita dan kaos kaki dari rasa dingin.
Sedangkan jika kita ingin pergi ke pantai, kita bisa menggunakan short cargo pants.
Short Cargo pants dengan beragam motif dan kaos berbahan katun merupakan paduan yang cocok untuk digunakan ketika kita sedang berada di pantai.
Untuk ke gunung, kita juga dapat menggunakan cargo pants.
Sadad juga mengatakan, alasan mengapa celana cargo cocok digunakan ketika naik gunung karena cargo pants yang memiliki kesan yang strong dan memiliki kantong yang banyak sehingga kita dapat menyimpan beberapa barang di kantong tersebut secara ringkas.
Selain itu, Sadad juga mengusulkan penggunaan rebel parka atau military jacket untuk mendaki gunung.

Jenis Pakaian Yang Nyaman Digunakan Saat Traveling Rating: 4.5 Diposkan Oleh: BacaAku

0 komentar:

Post a Comment