.
Dealer Resmi Isuzu

Friday, June 3, 2016

Wisata Alam Terasering Soka di Bali

Wisata Alam Terasering Soka di Bali
Wisata Alam Terasering Soka di Bali
Berwisata alam di bali memang sangat mengasikkan karena Bali gudangnya wisata alam terindah dan bahkan sangat mudah sekali untuk menemukannya, seperti terasering soka di kabupaten tabanan yang tidak kalah indah dengan terasering tegalalang di ubud atau terasering jatiluwih. Mari kita ulas lebih jauh tentang terasering soka.
Lokasi Terasering Soka.
Tidak ada yang lebih mudah untuk menemukan terasering soka, berada tepat di pinggir jalan utama denpasar gilimanuk, tepatnya di kecamatan selemadeg atau di sebelah barat kabupaten tabanan. jadi tidak sulit untuk menemukannya.

Terasering Soka, Terasering Indah di Bali yang Terlupakan.

Pernahkan anda bertanya seberapa banyak bali memiliki objek wisata indah, jawabannya adalah tidak terhitung. karena setiap sudut di bali bisa menjadi objek wisata yang menarik. Lupakan objek wisata populer di bali karena anda juga bisa menikmati tempat wisata di bali dengan murah meriah, contohnya terasering soka ini.
Terasering soka sama hal nya dengan terasering di jatiluwih memiliki area yang sangat luas sampai ratusan hektar karena memang sama-sama berada di kabupaten tabanan bali dimana memang menjadi lumbung padinya pulau Bali. Hal berbeda dengan terasering di jatiluwi hanya pengelolaanya saja. di terasering ini anda harus berjalan menelusuri sawah untuk mendapatkan spot terbaik untuk melihat pemandangan. Anda bisa masuk dari sepanjang 3 kilometer jalur soka ini silahkan pilih dari mana anda memasuki sawah di soka.
Sebagian besar pengunjung bukanlah wisatawan yang memang sengaja untuk mencari terasering soka, tapi mereka yang sedang dalam perjalanan yang kebetulan melewati jalur ini lalu berhenti untuk sekedar minum kopi atau makan siang. Memang selain melepas lelah perjalanan, jadi sekalian saja melihat pemdangan indah ini. saya sarankan anda untuk berhenti di dekat pom bensin soka di sebelah barat dimana pemadangannya sangat indah sekali walaupun dilihat dari pinggir jalan utama. bukan saja pemandangan terasering yang anda akan lihat tapi juga hamparan laut selatan di kejauhan sehingga menambah kesan yang luar biasa. Waktu terbaik untuk mengunjunginya adalah di bulan maret, april, agustus dan september di waktu petani telah menanam padinya tapi bisa juga anda berkunjung di bulan-bulan lain sepanjang tahun.
Jangan lupa juga untuk datang ke pantai soka yang berada di ujung barat hamparan terasering soka ini, walau bukan rekomendasi utama saya di web ini tapi tidak ada salahnya untuk mengunjunginya saat anda berada di soka. walau berpasir hitam tapi pantai soka memiliki pesonanya tersendiri dan jadikanlah pilihan objek wisata terbaik anda saat berwisata ke Bali. Akhir kata, Selamat berwisata dan Enjoy Bali.

Wisata Alam Terasering Soka di Bali Rating: 4.5 Diposkan Oleh: BacaAku

0 komentar:

Post a Comment