.
Dealer Resmi Isuzu

Saturday, June 4, 2016

Wisata Pantai Legian Kuta Bali

Wisata Pantai Legian Kuta Bali
Wisata Pantai Legian Kuta Bali
Pantai Legian adalah sebuah objek wisata pantai yang terletak di sebelah utara Pantai Kuta. Tempat wisata ini memang tidak terlalu luas, tetapi berada di sepanjang Legian. Wilayah Legian ini terbentang di sepanjang jalan mulai dari Jalan Melasti hingga ke Jalan Arjuna. Sebagian besar hotel yang dapat anda guakn untk menginap ada di sepanjang Pantai Legian ini. Pantai ini selalu disebut sebut sebagai yang patut dikunjungi jika anda berlibur ke Bali. Aksesnya yang cukup mudah dan banyknya fasilitas wisata yang beragam menjadi daya tarik tersendiri bagi wilayahyang satu ini. Salah satu perbedaan yang cukup mencolok dari Kuta da Legian adalah suasana pantai yang ditawarkna.
Meskipun cukup terkenal, Pantai Legian menawarkan suasana resort yang nyaman dan tenang tidak sepeti di Kuta yang selalu berjubel dengan banyaknya wisatawan. Untuk urusan tarif hotel, harga di Legian tetap menjadi kompetitor unggul bagi hotel hotel di kawasan Kuta. Pantai Legian jug memiliki pasir putih yang memanjang d sepanjang gris pntinny sama seperti Kuta. Tetapi untuk soal keyamanan dan ketenangan, Legian lebih juara. Wisatawan yang paling sering mengunjungi Lgian dalah wisatawan macanegara atau turis dari benua Australia. Selain bertebaran hotel hotel yang hargannya relative murah, di sepanjang Pantai Legian juga terdapat banyak tempat hiburan seperti diskotik, pub maupun night club.
Daerah Pantai Legian yang paling terkenal adalah daerah pantai yang berada di jalan Padma Legian. Pantai di bagian ini juga dikenal dengan nama Pantai Padma. Pantai ini terkesan lebih santai dan nyaman. Anda dapat berjemur di sepanjang pantainnya, bermain pasir atau hanya sekedar berselancar ringan. Pantai di bagian ini selain terkenal akan kesan santai yang diciptakan juga terkenal akan kebersihan pantainnya yang terjaga dengan baik. Banyaknya hotel yag berada di sepanjang Pantai Legian agaknnya menjadi keuntungan plus bagi kebersihan pantai itu karena setiap hotel menyediakan petugas khusus yang bertugas menjaga kebersihan pantai Legian. Jadi tidak mengherankan jika Pantai Legian selalu tampak rapi dan bersih.
Di Pantai Legian juga terdapat jasa pemijatan yang telah cukup berengalaman. Biasannya para pemijt adalah ibu ibu lokal yang sudah lama mendalami ilmu pijat memijat secara traisional. Pastilah akan sangat nikmat jika dipijat sambil bersantai mendengarkan deburan ombak. Pegal menjadi hilang dan tubuh kembali rileks setelah di pijat. Untuk para peselancar yang ingin mencoba nyali mereka tetapi lupa atu malas membawa papan selancar, beberapa tempat penyewaan papan selancar yang menawarkan beragam papan selancar dengan harga yang beragam. Pastilah akan sangat mengasyika jika anda dapat mencoba menaiki liukan ombaknya atau bahka nmenaklukan keganasannya.
Pada sore hari pengunjung yang akan memadati pantai ini akan bertambah banyak jumlahnya. Seperti pantai pada umumnya, Pantai Legian juga menawarkan sensasi sunset yang indah dan tak akan terlupakan. Sunset indah yang ditawarkan akan menjadi kenangan yang berharga bagi memori liburan anda di pulau Bali. Tentu saja di Legian ada yang istimewa. Anda tidak perlu berdesak desakan dengan banyak orang atau sulit mencari angel yang pas untuk berfoto ria karena banyaknya wisatawan yang berjubel menikmati sunset di pantai. Di Pantai Legian, disodorkan sunset yang manis dan lebih berprivasi. Maka jika anda berkunjug ke Bali jangan lupa menambahkan Pantai Legian ke dalam daftar kunjungan wisata anda. Di jamin tidak akan menyesal!

Wisata Pantai Legian Kuta Bali Rating: 4.5 Diposkan Oleh: BacaAku

0 komentar:

Post a Comment